Ad imageAd image

RUPS 2024 XL Axiata: Bagikan Deviden Rp. 635,5 Miliar Serta Ubah Susunan Dewan Direksi dan Komisaris

DiGaL
By DiGaL

PT XL Axiata Tbk  atau XL Axiata mengadakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2024 (RUPS) pada Jum’at (3/5). Rapat ini membahas enam agenda, termasuk persetujuan pembagian dividen kepada pemegang saham sebesar Rp 635,5 miliar atau 50% dari keuntungan setelah penyesuaian.

Presiden Direktur & CEO XL Axiata, Dian Siswarini, menyampaikan keputusan Rapat. Penggunaan 50% dari keuntungan setelah penyesuaian akan dibagikan sebagai dividen kepada pemegang saham. Total dividen mencapai Rp 635,5 miliar atau Rp 48,6 per lembar saham. Sisa keuntungan akan dialokasikan sebagai Alokasi Cadangan Umum sebesar Rp 100 juta. Sementara sisanya akan masuk ke Saldo Laba Ditahan untuk mendukung pengembangan usaha Perseroan.

Rapat juga menyetujui perubahan susunan Direksi dan Dewan Komisaris XL Axiata. Direksi mendapatkan satu Direktur baru, sementara Dewan Komisaris mendapat tambahan satu anggota dan dua anggota baru sebagai Komisaris Independen. Rapat juga mengumumkan perubahan susunan Direksi, termasuk pengangkatan Direktur baru Rico Usthavia Frans. Dewan Komisaris juga mengalami perubahan dengan berakhirnya masa jabatan beberapa Komisaris Independen.

RUPS 2024 XL Axiata

Keputusan lainnya termasuk persetujuan Laporan Tahunan Perseroan dan Laporan Keuangan Perseroan untuk Tahun Buku 2023. Rapat juga memberikan pelunasan dan pembebasan tanggung jawab penuh kepada anggota Direksi dan Dewan Komisaris atas kinerja mereka.

RUPS 2024 XL Axiata menetapkan laba bersih Perseroan untuk tahun buku 2023. Sebanyak 50% dari keuntungan setelah penyesuaian akan didistribusikan sebagai dividen. Direksi diberi wewenang untuk menetapkan jadwal pembayaran dividen kepada para Pemegang Saham.

Selain itu, Rapat menunjuk Kantor Akuntan Publik Tanudiredja, Wibisana, Rintis & Rekan sebagai eksternal auditor Perseroan untuk tahun buku 2024. Dewan Komisaris diberi wewenang menetapkan besaran gaji, bonus, dan tunjangan bagi anggota Direksi. Komite Nominasi dan Remunerasi bertanggung jawab atas besaran remunerasi bagi anggota Dewan Komisaris.

Direksi dan Komisaris Baru Hasil RUPS 2024 XL Axiata

Berikut susunan Direksi XL Axiata yang baru dan efektif sejak ditutupnya Rapat:

Presiden Direktur : Dian Siswarini
Direktur :

  • Yessie Dianty Yosetya
  • Feiruz Ikhwan
  • David Arcelus Oses
  • Abhijit Jayant Navalekar
  • I Gede Darmayusa
  • Rico Usthavia Frans

Sementara itu, berikut susunan Dewan Komisaris XL Axiata yang baru dan efektif sejak ditutupnya Rapat:

Presiden Komisaris : Dr. Muhamad Chatib Basri
Komisaris :

  • Vivek Sood
  • Dr. Hans Wijayasuriya
  • Nik Rizal Kamil Nik Ibrahim Kamil

Komisaris Independen :

  • Julianto Sidarto
  • Yasmin Aladad Khan
  • Didi Syafruddin Yahya
Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *