Dalam dunia yang semakin sibuk, menjaga keseimbangan antara produktivitas dan kesehatan menjadi tantangan besar. Samsung menghadirkan solusi inovatif melalui Galaxy Ring, perangkat smart wearable yang dirancang untuk membantu pengguna menjaga keseimbangan fisik dan mental. Dengan teknologi AI canggih, cincin pintar ini menawarkan berbagai fitur yang mendukung produktivitas dan kesejahteraan.
Salah satu fitur unggulan Galaxy Ring adalah Energy Score. Fitur ini memberikan informasi tentang kesiapan tubuh untuk menjalani hari berdasarkan analisis kualitas tidur dan aktivitas fisik. Setiap pagi, pengguna dapat melihat skor energi mereka di aplikasi Samsung Health dan menyesuaikan jadwal harian sesuai dengan tingkat kebugaran tubuh. Hal ini membantu mencegah burnout yang sering terjadi ketika tubuh dipaksa untuk tetap produktif meskipun kondisinya tidak optimal.
Bagi konten kreator seperti Kevin Anggara, menjaga keseimbangan tubuh sangat penting untuk meningkatkan fokus di tengah kesibukan. Kevin mengandalkan Galaxy Ring untuk memantau kondisi tubuhnya setiap hari. “Sebagai konten kreator dengan jadwal padat, tantangan terbesar saya adalah menjaga gaya hidup sehat di tengah kesibukan. Galaxy Ring membantu saya mengatasi hal ini,” ujar Kevin.
Selain Energy Score, cincin pintar ini juga dilengkapi dengan fitur Wellness Tips yang memberikan saran kesehatan yang disesuaikan dengan kebutuhan pengguna. Teknologi AI di Galaxy Ring menganalisis data tubuh dan memberikan tips untuk membangun kebiasaan sehat. Tips ini membantu pengguna mengoptimalkan kesehatan mereka untuk jangka panjang, memastikan mereka tetap bugar dan produktif.
Stres yang tidak terkendali dapat menghambat produktivitas. Perangkat ini membantu pengguna mengelola stres dengan melacak perubahan detak jantung yang berhubungan dengan tingkat stres. Dengan mengetahui waktu-waktu tertentu ketika stres cenderung meningkat, pengguna dapat mengantisipasi dan menerapkan strategi relaksasi yang lebih efektif.
Cincin pintar ini juga sangat praktis untuk dibawa bepergian. Dengan baterai yang tahan hingga tujuh hari dan charging case yang dapat digunakan untuk mengisi ulang hingga tiga kali, pengguna tidak perlu khawatir tentang pengisian daya selama perjalanan. Kevin Anggara, yang sering bepergian, merasa terbantu dengan fitur ini. “Dengan Galaxy Ring, saya bisa traveling dengan lebih bebas, tetap produktif, dan tentu saja, lebih stress-free,” tambah Kevin.
Galaxy Ring tersedia dalam tiga pilihan warna elegan: Black, Silver, dan Gold, dengan sembilan ukuran berbeda untuk kenyamanan maksimal. Annisa Maulina, MX Product Marketing Senior Manager, mengatakan, “Galaxy Ring dirancang untuk memberikan pemahaman mendalam tentang kondisi tubuh pengguna melalui Galaxy AI. Galaxy Ring tidak hanya menyediakan data, tetapi juga insight untuk membantu pengguna membangun rutinitas yang lebih sehat dan produktif berkat desainnya yang nyaman digunakan sepanjang hari”.
Dengan harga Rp6.499.000, Galaxy Ring dapat dibeli secara online di situs resmi Samsung. Pembeli juga berhak mendapatkan Sizing Kit gratis untuk mengetahui ukuran yang sesuai. Ada pula potongan harga hingga 20% untuk pembelian bersamaan dengan perangkat Galaxy lainnya hingga 30 November 2024.