Nothing telah memperkenalkan smartphone pertamanya di bawah merek CMF dengan harga yang lebih terjangkau. Sambutlah CMF Phone 1, sebuah perangkat dengan panel belakang yang dapat diganti oleh para penggunanya dan ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 7300. Mari bahas fitur dan spesifikasinya.
Fitur dan Spesifikasi CMF Phone 1
Untuk spesifikasinya, CMF Phone 1 dari Nothing mengusung layar Super AMOLED 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ dan punya kecerahan puncak hingga 2.000 nits. Layar ini mendukung refresh rate hingga 120 Hz dan touch sampling rate 240 Hz.
Ada kamera depan 16 MP di balik punch hole dan pemindai sidik jarinya terletak di bawah layar. Di bagian belakang, ia memiliki kamera utama 50 MP f/1.8 dan sensor kedalaman 2 MP.
Inovasi desain menjadi unique selling point yang ditawarkan oleh CMF Phone 1. Panel belakangnya memiliki titik pemasangan untuk aksesori tambahan. Lebih baik lagi, panel ini mudah diganti, sehingga Anda dapat mengubah warna ponsel atau mengganti yang baru jika rusak.
Panel yang dapat dilepas ini juga memudahkan dalam proses perbaikan lainnya, yang berpotensi memperpanjang umur smartphone.
CMF Phone 1 menjalankan Nothing OS 2.6 yang berdasarkan Android 14 terbaru. Meskipun ada beberapa fitur personalisasi seperti Generator Wallpaper AI, antarmukanya hampir sama dengan smartphone Nothing lainnya. Ia dijanjikan akan mendapatkan 2 tahun pembaruan Android utama dan 3 tahun pembaruan keamanan.
Perangkat ini tertanam baterai 5.000 mAh yang mendukung pengisian daya cepat 33W dan fitur reverse wired charging 5W. Namun, tidak ada fitur wireless charging.
Lebih lanjut, bodi perangkat ini memiliki sertifikat IPX2 untuk ketahanan air, yang hanya menjamin ketahanan terhadap tetesan air. Namun, Nothing menyatakan perangkat ini mampu bertahan dalam air sedalam 25 cm selama 3 detik dalam pengujiannya.
Smartphone terjangkau dari Nothing ini akan dijual mulai dari INR15.999 (sekitar Rp3,1 jutaan) untuk versi 6/128GB yang saat ini tersedia secara eksklusif di India. Pilihan 8/128 GB akan tersedia di semua pasar di mana Nothing menjual smartphone-nya dan akan dibanderol dengan harga INR17.999 (Rp3,5 jutaan).
Di wilayah AS, CMF Phone 1 hanya akan tersedia melalui “Program Beta AS” dari Nothing. Pilihan warna yang tersedia adalah Hitam, Oranye, Biru, dan Hijau. Panel belakang baru akan dijual seharga £29. Ada juga dudukan, tali, atau casing kartu yang dapat dipasang di titik pemasangan, masing-masing dihargai £19.
Nothing CMF Phone 1 sudah tersedia untuk pembelian di cmf.tech. Pengiriman model 8/128 GB dalam warna hitam akan dimulai pada 12 Juli, sedangkan warna hijau dijadwalkan pada 23 Juli. Tanggal yang sama berlaku untuk versi 8/256 GB dalam warna hitam.
Sumber: GSMArena