Tips Manajemen Tugas dengan Tim Menggunakan Aplikasi Microsoft List

Lukman Azis

Bagi yang sedang mencari aplikasi manajemen tugas, maka Anda perlu mencoba Microsoft List yang kini tersedia untuk digunakan oleh semua orang. Aplikasi manajemen tugas Microsoft ini pertama kali diluncurkan pada tahun 2020, awalnya Microsoft Lists hanya tersedia untuk pengguna bisnis dan perusahaan.

Microsoft sekarang memungkinkan siapapun yang memiliki akun Microsoft mengakses versi gratis dari Microsoft Lists ini melalui aplikasi iOS dan Android serta melalui web. Ya, opsi masuk ke aplikasinya hanya boleh menggunakan akun Microsoft saja, bila belum punya bisa mendaftar akun baru.

Saya telah mencoba Microsoft List di smartphone Android. Dengan Microsoft Lists, kita dapat membuat, mengelola, dan berbagi daftar di berbagai perangkat. Bingung mau mulai dari mana? Tenang saja, Microsoft List dilengkapi dengan template siap pakai.

Beberapa template tersebut meliputi untuk tugas seperti pelacak pengeluaran, pelacak masalah, orientasi karyawan, jadwal acara, pengelola aset, pelacak perekrutan, permintaan perjalanan, dan pencatat kemajuan kerja. Kita dapat dengan mudah berbagi daftar dengan rekan kerja, teman, dan keluarga sehingga beberapa orang dapat berkontribusi pada tugas-tugas yang terkait.

Tips-Manajemen-Tugas-dengan-Tim-Menggunakan-Aplikasi-Microsoft-List

Misalnya saya memilih template pencatat kemajuan kerja, daftar tugas utamanya meliputi item pekerjaan, deskripsi, kategori, kemajuan, prioritas, tanggal mulai, tanggal jatuh tempo, ditugaskan kepada, catatan, dan lampiran. Pengguna juga dapat mengekspor daftar ke file CSV untuk memudahkan impor data ke aplikasi dan layanan lainnya.

Fitur yang ditawarkan oleh aplikasi manajemen tugas Microsoft ini terbilang komplet, sangat cocok untuk digunakan baik tim skala kecil, tahap UMKM, maupun perusahaan. Saat ini, Microsoft Lists masih dalam tahap preview di lists.microsoft.com dan melalui aplikasi iOS dan Android. Microsoft belum mengumumkan apakah mereka berencana untuk meluncurkan aplikasi desktop atau kapan Microsoft Lists akan keluar dari tahap preview.

Sumber: TheVerge

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *