iQOO telah meluncurkan tiga smartphone baru yang ditujukan untuk segmen menengah. Mulai dari iQOO Z9 Turbo yang memimpin dengan desain yang terinspirasi dari smartphone flagship iQOO 12, tetapi dengan chipset Qualcomm terbaru Snapdragon 8s Gen 3, dan baterai 6.000 mAh dengan pengisian daya cepat 80W.
Sementara itu, iQOO Z9 versi standar ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 3, baterai 6.000 mAh, dan pengisian daya cepat 80W yang sama. Adapun untuk iQOO Z9x, merupakan varian paling terjangkau dengan chipset Qualcomm Snapdragon 6 Gen 1, baterai 6.000 mAh, dan pengisian daya 44W.
Fitur dan Spesifikasi iQOO Z9 Series
Khusus untuk iQOO Z9 dan Z9 Turbo, dilengkapi dengan layar AMOLED yang sangat cerah, berukuran 6,78 inci dengan resolusi 1260×2800 piksel, refresh rate 144Hz, dan punya kecerahan puncak hingga 4.500 nits. Sementara, iQOO Z9x hadir dengan layar IPS LCD 6,72 inci FHD+ dengan refresh rate 120Hz.
Ke sistem pencitraan, ketiganya memiliki konfigurasi dua kamera saja. iQOO Z9 dan Z9 Turbo memiliki kamera utama dengan sensor gambar Sony LYT-600 beresolusi 50MP. Untuk kamera sekundernya 8MP dengan lensa ultrawide, sedangkan untuk iQOO Z9 dan Z9x sebatas 2MP untuk sensor kedalaman.
Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3 pada iQOO Z9 Turbo, memang chipset yang dirancang untuk smartphone flagship dengan harga yang lebih terjangkau. Sejumlah spesifikasi diturunkan dibandingkan dengan “kakaknya” Snapdragon 8 Gen 3.
SoC yang dibangun pada proses fabrikasi 4nm ini mengemas CPU octa-core. Meliputi satu inti prime Cortex-X4 dengan kecepatan clock hingga 3,0 GHz, empat inti untuk menunjang performa dengan kecepatan clock 2,8 GHz, dan tiga inti hemat daya berkecepatan 2,0 GHz.
GPU-nya mengandalkan Adreno 735 dan untuk menangani saat digunakan bermain game secara intensif, iQOO Z9 Turbo dilengkapi dengan vapor chamber yang lebih besar. Dengan RAM LPDDR5X dan penyimpanan berbasis UFS 4.0, sedangkan iQOO Z9 dan Z9x masih menggunakan RAM LPDDR4X dan penyimpanan UFS 2.2.
Ketiga iQOO Z9 Series ini sudah menjalankan OriginOS 4 berbasis Android 14 dan bodinya dilengkapi dengan perlindungan terhadap debu dan air IP64. Harga iQOO Z9 Turbo dijual mulai dari CNY 1.999 (Rp4,4 jutaan) untuk varian memori 12/256GB dan tersedia dalam warna hitam, putih, dan hijau.
Penjualan resmi di Tiongkok akan dimulai pada tanggal 29 April. iQOO Z9 tersedia dalam tiga warna yang sama dan dibanderol mulai CNY 1.499 (Rp3.3 jutaan) untuk model 8/128GB. Sedangkan iQOO Z9x juga tersedia dalam warna hitam, putih, dan hijau dan mulai dari CNY 1.299 (Rp2,9 jutaan).
Sumber: GSMArena