Western Digital (WD) kembali menghadirkan inovasi terbaru dalam teknologi penyimpanan dengan merilis hard disk drive (HDD) berkapasitas besar. Inovasi ini bertujuan membantu pelaku bisnis dalam meningkatkan infrastruktur data mereka, sambil menekan total biaya kepemilikan (TCO). Melalui peluncuran HDD UltraSMR dan CMR terbaru, Western Digital memberikan solusi penyimpanan yang lebih efisien, andal, dan terjangkau.
Pada hari ini, WD memperkenalkan HDD UltraSMR berkapasitas hingga 32TB, menjadikannya HDD dengan kapasitas terbesar di dunia saat ini. Produk ini memanfaatkan teknologi energy-assisted perpendicular magnetic recording (ePMR) yang telah teruji keandalannya. HDD WD UltraSMR ini dirancang khusus untuk hyperscaler, cloud service provider (CSP), dan perusahaan yang membutuhkan penyimpanan skala besar dengan biaya rendah.
Selain itu, WD juga menghadirkan HDD CMR berkapasitas hingga 26TB. Produk ini dirancang untuk beban kerja data yang intensif di lingkungan enterprise. HDD WD CMR ini menjadi yang pertama menggunakan desain 11-disk yang tersedia secara komersial, memperkuat komitmen Western Digital dalam menghadirkan solusi penyimpanan dengan kapasitas tinggi, inovasi teknologi canggih, dan keandalan yang terjamin.
Teknologi AI yang semakin berkembang turut mendorong peningkatan kebutuhan akan penyimpanan data. Siklus Data AI, yang melibatkan proses pengumpulan, penyimpanan, hingga produksi konten berbasis AI, memerlukan solusi penyimpanan yang efisien. Di sinilah peran penting HDD muncul, baik dalam proses input maupun output, dengan TCO yang lebih terjangkau. Menurut Western Digital, pengiriman HDD diperkirakan tumbuh 30% setiap tahunnya hingga 2027 seiring dengan meningkatnya adopsi teknologi AI.
HDD WD UltraSMR berkapasitas 32TB dan CMR HDD 26TB dari WD menggunakan teknologi ePMR yang canggih, ditambah berbagai inovasi seperti OptiNAND™, ArmorCache™, dan triple-stage actuator (TSA). Semua teknologi ini membantu meningkatkan efisiensi penyimpanan, terutama di pusat data modern. Dengan desain 11-disk yang menjadi andalan, kedua jenis HDD ini menawarkan kapasitas besar dan TCO rendah, memenuhi kebutuhan perusahaan untuk penyimpanan data berskala besar.
WD terus berinovasi dengan Shingled Magnetic Recording (SMR) dalam HDD Ultrastar DC HC690 yang berkapasitas hingga 32TB. Produk ini memberikan kinerja sequential hingga 257 MiB/s dan hanya membutuhkan daya 5,5W saat idle. Dengan kapasitas besar dan efisiensi daya, HDD ini sangat ideal untuk penyimpanan data dalam jumlah besar dengan biaya yang lebih hemat.
Ultrastar DC HC590 CMR HDD 26TB hadir sebagai solusi penyimpanan andal dengan kecepatan transfer hingga 288 MiB/s. Produk ini menawarkan kapasitas CMR terbesar yang dapat diintegrasikan dengan mudah ke dalam infrastruktur data perusahaan. Penggunaan daya yang rendah, hanya 5,6W saat idle, membuat HDD ini efisien dan cocok untuk penyimpanan data dalam skala besar.
Tak hanya merilis HDD, Western Digital juga mengintegrasikan produk-produk ini ke dalam platform penyimpanan hybrid JBOD Ultrastar Data60 dan Data102. Platform ini mampu menampung hingga 102 HDD, dengan kapasitas mentah hingga 3,26PB. Teknologi IsoVibe dan ArcticFlow yang digunakan membantu mengurangi getaran dan menjaga suhu optimal, sehingga meningkatkan keandalan penyimpanan.
Untuk pasar integrator sistem dan reseller, Western Digital menghadirkan WD Gold 26TB HDD yang tersedia di channel penjualan WD. Produk ini menggabungkan inovasi dari platform Ultrastar, cocok untuk beban kerja berat di lingkungan bisnis kecil dan menengah. Dengan garansi lima tahun dan estimasi waktu operasi hingga 2,5 juta jam, WD Gold memberikan solusi penyimpanan yang tahan lama dan fleksibel.
Ravi Pendekanti, Senior Vice President of Product Management di Western Digital, mengatakan bahwa dengan meningkatnya penggunaan AI dan komputasi edge, HDD memainkan peran penting dalam menyediakan kapasitas penyimpanan besar dan konsumsi daya yang rendah. “Western Digital siap memenuhi kebutuhan penyimpanan pelanggan dengan kapasitas besar dan TCO rendah di era data yang terus berkembang,” ujar Pendekanti.
Sementara itu, Ashley Gorakhpurwalla, EVP dan GM Unit Bisnis HDD Western Digital, menambahkan bahwa teknologi CMR dan UltraSMR dari Western Digital mampu memberikan efisiensi yang dibutuhkan pelanggan, sambil tetap menghadirkan kapasitas ePMR tertinggi di dunia.