Bersama dengan tablet keluarga Huawei MatePad SE 11 dan tablet anak MatePad SE 11 Kids Edition. Huawei Device Indonesia juga resmi mengumumkan TWS terbarunya, Huawei FreeBuds 6i yang dijual dengan harga Rp1.199.000.
TWS ini sudah dilengkapi dengan fitur Active Noise Cancellation (ANC) yang dapat meredam suara bising di sekitar dengan lebih optimal. Hal ini berkat teknologi peredam bising generasi ketiga Huawei, Intelligent Dynamic ANC 3.0. Mari bahas lebih lanjut.
Teknologi Intelligent Dynamic ANC 3.0
Fitur Intelligent Dynamic ANC 3.0 ini menawarkan sejumlah peningkatan kualitas audio yang signifikan. Memungkinkan mencapai peredam bising yang presisi dan disesuaikan dengan berbagai skenario, dengan algoritma yang dilatih dan disesuaikan secara khusus untuk 34 skenario.
Selain itu, FreeBuds 6i tampil dengan lima peningkatan perangkat keras tingkat sistem utama. Pertama terdapat pada ruang penyaringan kebisingan (Noise Filtering Chamber), yang menargetkan kebisingan frekuensi menengah hingga tinggi (1 kHz hingga 3 kHz), terutama efektif pada 2-3 kHz, dan mengurangi suara bising termasuk suara obrolan di latar saat berada di kafe hingga saat bekerja kantor.
Selain itu, bentuk bantalan telinga (ear tips) baru yang terbuat dari silikon cair ramah kulit mampu meningkatkan penghambatan suara bising, ketebalan bagian atas ujung telinga telah ditingkatkan sebesar 75%. Dan ketebalan bagian yang bersentuhan dengan saluran telinga telah ditingkatkan sebesar 25%.
Sistem 3 mikrofon pada FreeBuds 6i kini ditingkatkan dengan mikrofon eksternal tambahan, yang menangkap suara sekitar dengan rasio signal-to-noise (SNR) 50% lebih baik dibandingkan pendahulunya. Sehingga secara signifikan meningkatkan kejernihan dan memperluas peredam bising melintasi frekuensi rendah hingga menengah.
Selain itu, earbud ini memiliki peningkatan daya komputasi sebesar 2,4 kali lipat melalui sistem Intelligent Dynamic ANC 3.0, yang memungkinkan pemrosesan kebisingan secara real-time dan peningkatan pembatalan kebisingan yang signifikan dalam berbagai pengaturan akustik.
Melengkapi teknologi ini, FreeBuds 6i juga dilengkapi dengan Driver Dinamis Quad-magnet 11 mm dengan sensitivitas lebih tinggi yang meningkatkan peredam bising dengan menghasilkan gelombang suara terbalik untuk menangkal kebisingan yang masuk ke telinga pengguna.
Dengan peningkatan tersebut, FreeBuds 6i mampu menghasilkan peningkatan 100% peredam kebisingan dibandingkan dengan generasi sebelumnya, dengan peredam bising rata-rata pada frekuensi penuh sebesar 27 dB, dan rentang frekuensi ANC ultra lebar hingga 5 kHz.
Peningkatan system-level-hardware juga hadir dalam kualitas suara yang dihasilkan, dimana perangkat ini memiliki kemampuan komputasi sebesar 240% lebih tinggi. Dengan begitu, earbuds ini bisa meminimalisir suara berisik pada berbagai suasana dengan lebih baik.
Huawei FreeBuds 6i disematkan dengan 11 mm Quad-magnet Dynamic Driver yang meningkatkan respon frekuensi rendah sebesar 50%, guna menangkal kebisingan yang masuk ke telinga. Sudah didukung teknologi LDAC Codec dengan sertifikasi Hi-Res Audio Wireless, untuk mengirimkan transmisi suara beresolusi tinggi, sehingga terdengar seperti suara aslinya.
Berbicara mengenai daya baterai, FreeBuds 6i mampu bertahan hingga 35 jam saat disimpan di charging case dengan daya terisi penuh. Kemampuan tersebut juga menunjang pemutaran musik selama 8 jam, dengan hanya sekali charging. Serunya lagi, saat daya baterai habis, teknologi fast charging mampu menjadikan TWS ini kembali aktif selama 4 jam hanya dengan pengisian 10 menit saja.
Tanpa menunggu lama, konsumen di Tanah Air segera bisa memiliki Huawei FreeBuds 6i melalui sesi penjualan perdana pada 25 Juli 2024. Huawei FreeBuds 6i dibanderol dengan harga terjangkau, yakni dengan harga flash sale Rp999.999, dari harga aslinya sebesar Rp1.199.000.
Selama periode promosi, pelanggan berkesempatan meraih serangkaian penawaran harga menarik, mulai dari klaim diskon early bird voucher sebesar Rp30.000 mulai 19 – 24 Juli untuk raih harga lebih menguntungkan saat membeli produk di tanggal 25 Juli, serta dapatkan aksesori gratis berupa silicon case senilai Rp99.000.