WD Hadirkan Hard Disk External 6TB pada Beberapa Lini

Dimas Galih Windudjati

Konsumen pengguna laptop masa kini kebanyakan sudah menggunakan SSD (Solid State Drive). Hal ini membuat pengembangan hard disk 2.5 inci berkapasitas tinggi semakin jarang. Namun, Western Digital (WD) baru saja membuat kejutan dengan merilis lini produk penyimpanan eksternal terbaru yang menggunakan hard disk 2.5 inci berkapasitas 6TB! Hal ini cukup mengejutkan karena selama ini hard disk eksternal dari WD sepertinya mentok pada kapasitas 5 TB.

Teknologi terbaru WD ini belum dijual terpisah, melainkan terintegrasi langsung ke dalam produk penyimpanan eksternal mereka seperti WD My Passport, Black P10, dan G-DRIVE ArmorATD. Sayangnya, WD belum banyak memberikan informasi detail mengenai hard disk 6TB tersebut. Kecepatan baca maksimum produk ini tercatat di angka 130 MB/detik, sama seperti produk WD sebelumnya, dan kecepatan tulisnya belum disebutkan.

“Memperluas portofolio kami dengan hard disk portabel 2,5″ 6TB pertama di dunia adalah pencapaian teknologi yang luar biasa, dan memungkinkan kami untuk terus mendorong batas-batas dari apa yang mungkin,” kata Nitin Kachhwaha, Direktur Manajemen Produk di Western Digital. “Menawarkan hingga 6TB*dalam faktor bentuk yang begitu kecil dan titik harga yang mudah diakses memberi semua orang—mulai dari pelajar, gamer, videografer profesional, dan banyak lagi—fleksibilitas yang lebih besar untuk membuat dan menyimpan lebih banyak konten penting mereka dalam satu hard disk portabel.”

WD Black 6TB

Ketebalan produk eksternal 6TB WD ini lebih besar dibanding versi 5TB sebelumnya. Hal ini mengindikasikan WD menambah jumlah platter (piringan) pada hard disk untuk meningkatkan kapasitas, alih-alih meningkatkan kepadatan area. Peningkatan ketebalan ini membuat produk baru WD kurang sesuai untuk perangkat portabel karena ketebalannya sudah melebihi standar 2.5 inci. Oleh karena itu, WD memasangkan hard disk ini ke dalam produk penyimpanan eksternal.

Belum ada konfirmasi resmi dari WD apakah hard disk baru mereka menggunakan teknologi SMR (Shingled Magnetic Recording). WD sebelumnya sudah menggunakan SMR pada hard disk 5TB mereka untuk mencapai kepadatan penyimpanan yang dibutuhkan. Kemungkinan besar teknologi ini kembali digunakan pada hard disk 6TB, inilah mengapa WD belum mempublikasikan spesifikasi kecepatan tulis. Teknologi SMR diketahui dapat menurunkan kecepatan menulis hingga 10 MB/detik saat hard disk perlu menulis ulang data.

Semua produk penyimpanan eksternal WD menggunakan konektor USB-C atau USB Micro-B 3.0, tergantung modelnya. Meskipun konektornya berbeda, semua produk ini menggunakan antarmuka USB 3.2 Gen 1 (5Gbps) yang sudah cukup memadai mengingat keterbatasan kecepatan transfer hard disknya.

Produk terbaru WD ini sudah tersedia di pasaran. Harganya bervariasi tergantung model, mulai dari $179.99 (sekitar Rp2.6 juta) hingga $229.99 (sekitar Rp3.3 juta). Semua produk penyimpanan eksternal WD didukung garansi terbatas selama 3 tahun. Belum diketahui apakah nantinya WD akan menjual perangkat ini di Indonesia atau tidak.

Update: Saya baru mendapatkan rilis dari WD Indonesia bahwa WD My Passport 6TB dibanderol dengan harga Rp 2.890.000,- dan akan tersedia di Toko Resmi WD di Tokopedia, Shopee, dan Lazada mulai paruh kedua Juni 2024. Ketersediaan lokal WD My Pasport Ultra, WD_BLACK P10 Game Drive, dan SanDisk Professional G-DRIVE ArmorATD berkapasitas 6TB akan diinformasikan kembali.

Sumber: Western Digital

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *