Intel Innovation Day 2023: Percepat Adopsi AI untuk Para Developer

Dimas Galih Windudjati

Intel saat ini sedang menggelar sebuah acara tahunan yang bernama Innovation Day 2023. Pada acara tersebut, Intel meluncurkan serangkaian teknologi untuk menyebarluaskan kecerdasan buatan (AI) dan membuatnya lebih mudah diakses di semua beban kerja, mulai dari klien dan edge hingga jaringan dan cloud. CEO Intel, Pat Gelsinger, menekankan bahwa AI merupakan titik balik generasi baru yang mendorong ekspansi global, di mana komputasi menjadi kunci untuk masa depan yang lebih baik bagi semua orang.

Perusahaan tersebut terus berinvestasi dalam inovasi silikon untuk meningkatkan kinerja dan efisiensi AI. Prosesor Intel 20A, yang akan diproduksi pada tahun 2024, akan menjadi prosesor pertama yang memanfaatkan PowerVia, yang merupakan sebuah teknologi pengiriman daya backside dari Intel, dan desain transistor gate-all-around baru yang disebut RibbonFET. Intel 18A, yang juga memanfaatkan PowerVia dan RibbonFET, akan diproduksi pada tahun 2024.

Untuk teknologi pengemasan baru, Intel juga berinvestasi secara menyeluruh, seperti substrat kaca, untuk meningkatkan skalabilitas dan efisiensi AI. Substrat kaca akan memungkinkan pengembangan transistor yang berkelanjutan pada suatu paket untuk membantu memenuhi kebutuhan beban kerja yang data-intensive dan berkinerja tinggi seperti AI.

Selain itu, Intel juga mengumumkan paket test chip yang dibuat dengan Universal Chiplet Interconnect Express (UCIe). UCIe adalah standar terbuka yang memungkinkan chiplet dari vendor berbeda untuk bekerja sama, sehingga memungkinkan desain baru untuk perluasan beban kerja AI yang beragam.

Teknologi AI dari Intel juga diumumkan untuk meningkatkan kinerja AI dan membuatnya lebih mudah diakses. Salah satunya adalah Intel Gaudi2 yang merupakan akselerator AI generasi terbaru dari Intel yang menawarkan performa AI tertinggi di pasar.

Untuk CPU, prosesor Intel Xeon generasi ke-5 akan menghadirkan peningkatan kinerja dan memori yang lebih cepat, sekaligus menggunakan jumlah daya yang sama, ke pusat data dunia. Selain itu ada pula prosesor Intel Core Ultra, dengan nama kode Meteor Lake, akan menampilkan NPU terintegrasi pertama dari Intel untuk akselerasi AI yang hemat daya dan inferensi lokal pada PC.

Dalam membantu para developer memanfaatkan AI, Intel juga melakukan berbagai inisiatif. Hal tersebut seperti membuatIntel Developer Cloud menyediakan akses ke platform hardware dan software Intel terbaru, termasuk prosesor Intel Gaudi2 dan Intel Xeon Scalable Processor, Intel Distribution of OpenVINO 2023.1 mencakup pre-trained model yang dioptimalkan untuk integrasi di seluruh sistem operasi dan berbagai solusi cloud, serta Project Strata adalah platform software edge-native yang akan diluncurkan pada tahun 2024.

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *