ASUS Ungkap AI Powered OLED Laptop Zenbook 14 OLED UX3405 di Indonesia

Lukman Azis

ASUS telah mengumumkan Zenbook 14 OLED (UX3405) sebagai AI powered OLED laptop di Indonesia. Ia merupakan laptop tipis pertama dari ASUS yang dibekali prosesor generasi terbaru Intel Core Ultra Series, yang ditenagai oleh AI sehingga dapat mengakomodasi pemrosesan aplikasi berbasis AI secara lebih optimal dan hemat daya.

ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405) juga hadir dengan layar ASUS Lumina OLED beresolusi 3K, memiliki daya tahan baterai seharian, serta mengusung desain premium dan portabel dengan ketebalan 14,9 mm dan bobot hanya 1,2 kg. Ada tiga konfigurasi yang tersedia, harganya mulai dari Rp17.299.000.

Era laptop yang ditenagai oleh AI telah tiba dan dimulai oleh Zenbook 14 OLED,” ujar Jimmy Lin, Regional Director, ASUS Southeast Asia. “Sejak awal, Zenbook hadir untuk menunjang produktivitas penggunanya, khususnya mereka yang memiliki mobilitas tinggi. Zenbook 14 OLED (UX3405) yang kini telah ditenagai oleh AI telah membuktikan bahwa mobilitas dan produktivitas dapat hadir bersama.”

Fitur Unggulan ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405)

ASUS-Ungkap-AI-Powered-OLED-Laptop-Zenbook-14-OLED-UX3405-1

Mari bahas mulai dari desain, Zenbook 14 OLED (UX3405) merupakan AI powered OLED laptop 14 inci yang ringkas dan ringan. Ketebalannya 14,9 mm dan beratnya 1,2 kg, tampil 10% lebih ringkas dibandingkan generasi sebelumnya, sehingga lebih mudah untuk dibawa bepergian.

Bodinya dirancang tangguh dan mengantongi sertifikasi lolos uji ketahanan berstandar militer AS (MIL-STD-810H). Zenbook 14 OLED (UX3405) juga tampil sebagai laptop yang ramah lingkungan. Memiliki jejak karbon hingga 50% lebih rendah dibandingkan laptop sekelasnya dan hadir dengan packaging yang dapat didaur ulang sepenuhnya.

Ke bagian layar, laptop 14 inci ini menggunakan ASUS Lumina OLED 3K (2880×1800) 120Hz dengan teknologi Adaptive Sync dalam rasio aspek 16:10 untuk memaksimalkan produktivitas. Bezel layarnya tipis dengan screen-to-body ratio 87% dan memiliki tingkat kecerahan hingga 600-nits.

Untuk kelengkapan port I/O, meliputi dua port Thunderbolt 4, USB 3.2 Gen 1 Type-A, HDMI 2.1 (TMDS), hingga jack audio 3.5 mm. ASUS ErgoSense Keyboard-nya dirancang khusus untuk memaksimalkan pengalaman mengetik dengan suara tombol yang lebih senyap sehingga tidak mengganggu orang lain.

ASUS-Ungkap-AI-Powered-OLED-Laptop-Zenbook-14-OLED-UX3405-2

Lanjut ke performa, Zenbook 14 OLED (UX3405) merupakan laptop tipis Intel Evo Edition yang dibekali prosesor bertenaga AI, hingga Intel Core Ultra 7-155H, dan chip grafis terintegrasi Intel Arc terbaru. Prosesor Intel Core Ultra dilengkapi NPU atau Neural Processing Unit yang hadir secara spesifik untuk memproses aplikasi yang menggunakan AI.

Semua aplikasi dan fitur yang bekerja menggunakan AI dapat dijalankan secara lebih baik tanpa menguras daya secara berlebihan. Ditambah dengan penyimpanan SSD hingga 1TB, RAM 32GB, dan WiFi 6E (802.11ax), merupakan laptop ultraportable premium terbaik saat ini.

Soal daya tahan baterai, Zenbook 14 OLED (UX3405) tidak hanya memiliki kapasitas besar 75Wh yang dapat menemani penggunanya beraktivitas seharian, tetapi juga memiliki siklus pengisian daya hingga 20% lebih tinggi, sehingga memberikan jaminan masa pakai laptop yang lebih panjang.

ASUS Zenbook 14 OLED (UX3405MA) tersedia dalam warna Ponder Blue dan Foggy Silver. Harganya mulai dari Rp17.299.000 dengan prosesor Intel Core Ultra 5-125H (16GB RAM / 1TB Storage / Non-touch), Rp20.299.000 dengan Intel Core Ultra 7-155H (32GB RAM / 1TB Storage / Non-touch), dan Rp21.299.000 untuk model tertinggi dengan Intel Core Ultra 7-155H (32GB RAM / 1TB Storage / Touch).

Share This Article
Leave a comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *